Monday, January 3, 2011

Ada sedikit perbedaan antara emas batangan dengan emas perhiasan pada umumnya. Kalau emas batangan memang lebih mudah dijual, juga tidak ada biaya pembuatan ketika hendak membelinya karena memang tidak perlu diukir/dibentuk.


Harus diwaspadai juga bahwa dalam jual beli emas batangan, kondisi fisik dan ada tidaknya surat sertifikat akan mempengaruhi harga. Yang paling sering dikhawatirkan adalah adanya lecet/kerusakan fisik ketika disimpan di lemari penyimpanan. Atau jika sertifikatnya hilang maka besar kemungkinan harga emas batangan sekarang tidak akan sama seperti yang anda beli dulu. Bisa jadi anjlok.

Sama seperi investasi emas yang lain, kita juga wajib memperhatikan faktor keamanan. Seperti pencurian atau rampok, atau bencana alam. Maka pastikan untuk menyimpan emas batangan anda pada tempat yang aman dan terawasi.

0 comments:

Post a Comment